Jika Lolos, Ini Dua Timnas Calon Lawan Indonesia U-19 di Semi Final AFF Cup U-18

KABAR BOLA



KabarBola.co.id, Jika Lolos, Ini Dua Timnas Calon Lawan Indonesia U-19 di Semi Final AFF Cup U-18 – ndonesia akan menghadapi Vietnam di lanjutan Grup B Piala AFF U-18 pada Senin (11/9/2017) di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar, pukul 15.00 WIB dan disiarkan oleh Indosiar.


Kemenangan akan mengantarkan Indonesia atau Vietnam ke semifinal. Indonesia, dari dua pertandingan, mengoleksi enam poin, sama dengan Vietnam.


Sementara dari grup A, Timnas Thailand dan Malaysia memastikan diri lolos ke babak semi-final Piala AFF U-18 2017 setelah berhasil mengalahkan lawan-lawannya di laga keempat babak penyisihan Grup A. Malaysia memastikan terlebih dahulu lolos ke babak semi-final setelah berhasil mengalahkan Kamboja dengan keunggulan 2-0 di Stadion Thuwunna, Myanmar pada Minggu (10/09) sore WIB.


Pada laga itu Shafizi Iqmal Md Khirudin dan Muhammad Syafiq Danial Mohd Romzi menjadi pahlawan setelah masing-masing mencetak 1 gol ke gawang Kamboja. Kemenangan tersebut membuat Malaysia berhasil memuncaki klasemen sementara Grup A dengan koleksi 12 poin, unggul selisih gol dari Thailand.


Sementara Thailand berhasil melangkah ke babak empat besar setelah berhasil mengalahkan Singapura dengan skor 2-0 di Stadion Thuwunna, Minggu (10/09) malam ini. Sementara itu, kekalahan tersebut membuat Singapura harus rela tersisih dari Piala AFF U-18 setelah hanya mampu meraih 6 poin dari 4 laga yang sudah dijalani.


Di sisi lain, Timor Leste berhasil meraih kemenangan perdana pada ajang ini dengan mengalahkan Laos 3-2. Hasil itu pun membuat Timor Leste berhak menempati posisi ke-4 di klasemen Grup A, sementara Laos harus terpuruk di posisi juru kunci.


 





Jika Lolos, Ini Dua Timnas Calon Lawan Indonesia U-19 di Semi Final AFF Cup U-18

0 comments:

Post a Comment